Pagi menyapa kami dengan cahaya hangatnya yang penuh dengan semangat, hari ini Minggu 09 Januari 2022 semua santri secara serentak putra dan putri membenahi kamar mereka masing-masing, bukan untuk tanziful’am seperti sebagaimana seharusnya kegiatan minggu pagi, tapi itu adalah ritual terakhir mereka untuk mengucapkan salam perpisahan kepada kamar yang telah menaungi mereka kurang lebih 1 tahun.

Perpindahan kamar seperti ini memang sudahlah menjadi salah satu dari sunnah pesantren untuk membiasakan santri dalam pergaulan yang luas dan juga untuk mempererat tali silaturahmi di antara para santri.

Selain untuk memperluas jaringan sosial di antara mereka perpindahan kamar kali ini juga diperuntukkan bagi kelas 6 yang akan segera melepas masa jabatan mereka di hari Senin besok.

“ini penting bagi mereka agar bisa memfokuskan diri untuk menghadapi ujian akhir, selain untuk mempererat ikatan mereka yang sebentar lagi akan lulus” tutur Ustadz Kurnia Rozak selaku pembimbing bagian keamanan putra.

seperti sebagaimana kita tahu bahwa ujian niha’i ini adalah ujian yang sangat penting bagi mereka, apa lagi ujian niha’i di pesantren ini memiliki level kesulitan yang lumayan tinggi demi untuk menjaga kualitas lulusan Pesantren Modern Ummul Quro Al-Islami ini, lanjutnya.

Berbeda dengan anak-anak lama yang sudah biasa dengan perpindahan kamar seperti ini raut dari anak kelas 1 terlihat bersedih karena mereka harus mengucapkan selamat tinggal dengan ketua kamar mereka masing-masing yang telah menemani mereka dari awal masuk.

“ana titip anak-anak yah” tutur salah satu ketua kamar anak baru saat ketua kamar dari kepengurusan selanjutnya datang.

Tapi memang perpindahan kamar ini sangatlah penting dan harus terus dilakukan secara rutin demi membangun kepribadian mandiri para santri. Karena sebagaimana kita ketahui bahwa kemandirian adalah salah satu dari ciri paling utama dari santri.

Leave a Reply

Your email address will not be published.